Sebenarnya program molting bukanlah sesuatu hal yang baru. Ada banyak pertimbangan apakah molting perlu dilakukan atau tidak. Selama ini proses molting memang sudah jarang dipraktekkan oleh peternak ayam. Biasanya ayam petelur yang telah memasuki umur 90 minggu akan langsung diafkir dan dijual di pasar. Meski begitu ternyata ada pula sebagian kecil peternak yang tidak langsung mengafkir, tetapi masih tetap memilih melakukan molting pada ayam layer-nya. Alasan seperti apa yang dimiliki peternak dalam melakukan molting? Berikut bahasannya.

Siklus Rontok Bulu Ayam

Sebagian peternak pasti sudah paham bahwa molting merupakan proses alamiah rontok bulu yang memang biasa terjadi pada ayam petelur yang telah berproduksi cukup lama (± 90 minggu) dan berlangsung selama ± 4 bulan bahkan bisa lebih singkat. Fenomena rontok bulu atau molting biasa terjadi pada ayam yang telah berumur tua dengan produksi telur harian sudah di bawah 60%. Bisa juga terjadi pada ayam muda terutama saat ayam mengalami stres berat. Kasus rontok bulu yang cepat pada seluruh populasi atau segala umur biasanya merupakan gejala bahwa telah terjadi sesuatu yang serius (misalnya: kekurangan air minum atau sangat kedinginan).

Molting adalah proses fisiologi pada unggas yang dipengaruhi oleh perubahan kadar hormon prolaktin, gonadotropin, tiroksin, dan hormon steroid ovarium (Berry, 2003). Rontok secara alami terjadi pada akhir periode bertelur yang disebabkan tingginya hormon prolaktin pada tubuh ayam. Proses rontok pada ayam terjadi dengan pola tertentu. Urutan rontoknya dimulai dari bulu kepala, leher, dada, punggung, sayap, dan ekor. Rontok sayap tidak terjadi secara bersamaan. Bulu yang pertama kali rontok adalah bulu primer yang berdekatan dengan bulu aksial. Selanjutnya bulu rontok sesuai dengan urutannya (Suprijatna et al., 2005).

Prinsip utama molting adalah memberikan masa istirahat bertelur bagi ayam umur dewasa. Agar ayam bisa beristirahat, maka kita perlu memberikan “cekaman” pada ayam, barulah produksi telur terhenti dan alat-alat reproduksinya akan mengalami “perbaikan”. Cekaman atau tekanan yang dimaksud diantaranya dengan mengurangi jumlah ransum secara bertahap, memuasakan ayam tanpa diberi ransum sama sekali selama beberapa waktu, atau mengubah susunan formulasi ransum. Namun, dari beberapa metode tersebut, yang paling sering dilakukan di lapangan adalah metode kedua yaitu memuasakan ayam. Inilah yang biasa dilakukan peternak dan disebut dengan istilah force molting.

Karena dipuasakan, ayam akan membongkar cadangan makanannya selama seminggu, mendegradasi lemak abdominal yang dimanfaatkan untuk sumber energi. Hal terpenting dalam proses molting ini adalah menstimulir berperannya hormon prolaktin dalam menghambat sementara hormon Follicle Stimulating Hormone (FSH) dan Luteinizing Hormone (LH) sehingga proses pembentukan sebutir telur terhenti sementara waktu. Setelah 30 hari atau 60 hari perlakuan molting ini lalu diberikan jatah pakan dan air minum serta rangsangan cahaya seperti biasa, dan kedua hormon tersebut akan kembali beraktivitas seakan-akan menjadi ayam petelur muda.

Setelah molting akan terjadi peningkatan produksi telur, disebabkan adanya perbaikan fungsi ovarium oleh sel atau jaringan baru (Barua et al., 2001). Razak (2010) melaporkan bahwa terjadi peningkatan telur yang cukup signifikan pada ayam petelur afkir setelah dilakukan program molting menggunakan metode pemuasaan atau pembatasan pakan.

Mengenal Force Molting

Rasyaf (1994) menyatakan force molting merupakan tindakan merontokkan bulu dengan menghentikan produksi telur yang waktunya diatur oleh manusia. . Harimurti et al. (1979) menyatakan bahwa ditinjau dari segi ekonomi force molting cukup dapat memperpanjang produksi telur, sehingga mampu mendayagunakan ayam petelur yang sudah waktunya memasuki masa afkir. Handayani (1980) menyatakan bahwa force molting dapat menaikkan produksi telur, mempengaruhi konsumsi pakan, dan dalam perhitungan ekonomi lebih menguntungkan. Force molting juga mampu meningkatkan kualitas telur (Hurwitz, 1974). Bila selama perlakuan force molting ayam benar-benar berhenti bertelur, dapat diduga nanti di masa produksi berikutnya, ayam akan bertelur banyak dan ukurannya lebih besar (Rasyaf, 1994). Jika dirangsang proses molting bisa berlangsung kurang lebih 5-9 minggu (Berry, 2003).

Kondisi kekurangan nutrien pada ayam yang mendapatkan perlakuan force molting dengan puasa pakan total dan pembatasan pakan akan menyebabkan proses peneluran berhenti selama 4 minggu. Hal ini terjadi akibat kurangnya konsumsi energi dan nutrien lain sehingga proses pembentukan telur terganggu (Yunanto et al., 1998). Pada saat istirahat produksi terjadi refreshing dan perbaikan organ reproduksi (Rasyaf, 1994) sehingga mampu menaikkan kembali produksi telur pasca force molting.

Produksi telur ayam akan menurun sampai dengan 0% pada saat perlakuan force molting. Pada minggu ke 7, ketika pakan diberikan normal kembali maka produksi telur mulai ada peningkatan. Mulai minggu ke 8 terjadi peningkatan produksi yang sangat cepat sampai dengan tercapainya puncak produksi pada minggu ke 10. Pada minggu-minggu berikutnya produksi telur sedikit demi sedikit menurun hingga pada minggu ke 16 produksi berada pada tingkat 69%. Pada ayam petelur afkir yang tidak diberi perlakuan force molting, produksi telur harian cenderung konstan pada kisaran 48-68% dengan rata-rata 59,4% (Mulyono, 2008).

Telah dijelaskan sebelumnya bahwa proses molting pada tubuh ayam terjadi secara berurutan. Namun proses molting yang tidak sama antara ayam yang satu dengan yang lainnya dalam satu kelompok ayam menyebabkan produksi telur harian (hen day) menjadi tidak seragam. Untuk membuat ayam molting secara bersamaan maka dilakukan force molting. Ayam akan bertelur kembali dan karena proses mulai bertelurnya bersamaan maka diharapkan terjadi puncak produksi ke-2 dengan persentase hen day cukup optimal dan menguntungkan peternak.

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan oleh Rajak (2010), force molting dengan menggunakan metode puasa makan selama 10 hari (ayam tetap diberi minum), kemudian dilanjutkan hari ke-11 sampai ke-30 ayam diberikan ransum komplit 25% atau jagung saja 50% dari konsumsi normal, hasilnya cukup memuaskan. Pada penelitian ini dicapai puncak produksi sampai 86% dengan rataan produksi telur mencapai 68,20%.

Untuk kondisi Indonesia dengan iklim tropis, mungkin perlu dimodifikasi dalam pemberian air minum meskipun ayam mengalami puasa makan. Pada metode california molting program, ayam yang mati akan lebih banyak karena ayam dipuasakan dalam waktu 10 hari. Akan tetapi, produksi telur berikutnya akan lebih baik sebab ayam lebih lama tidak bertelur.

Kapan Melakukan Force Molting?

Ayam layer memiliki siklus produksi yang khas biasanya mulai bertelur di umur 18-20 minggu dan mengalami puncak produksi hingga kurang lebih mencapai umur 80-90 minggu (ISA Layer Commercial Manual Guide, 2017) . Pada umur tersebut peternak bisa mengambil keputusan apakah ayam layer yang dipeliharanya akan diafkir atau dilakukan program force molting.

Sebenarnya lazimnya force molting atau molting yang dipercepat sudah tidak dianjurkan lagi untuk dilakukan, sebab dengan adanya kemajuan genetik layer modern saat ini ayam sudah mampu berproduksi dengan performa produksi yang bagus. Dengan kemajuan genetik, untuk stabilisasi berat telur di angka maksimum rata-rata 64-65 gram membuat kualitas kerabang telur tetap terjaga, walaupun dipelihara sampai 90 bahkan 100 minggu. Tren di dunia pun semakin turun untuk melakukan force molting dikarenakan di berbagai negara sudah dilarang terkait aturan kesejahteraan hewan (animal welfare). Artinya force molting dilakukan apabila benar-benar dalam situasi darurat atau terpaksa dan sesuai dengan aturan yang berlaku di suatu negara terkait aturan animal welfare. Memang perlakuan ini harus dilakukan secara disiplin. Kelalaian sedikit saja akan mengakibatkan kerugian hingga bahkan menyebabkan kematian. Demikian pula kondisi ayam harus benar-benar sehat sebelum dilakukan molting serta kualitas pakan yang diberikan tetap dipertahankan seperti biasa.

Program molting juga dilakukan jika harga telur sedang tinggi. Peran peternak dalam menghitung biaya produksi sangat penting dalam pelaksanaan force molting ini. Misalnya, dua bulan mendatang harga telur di pasaran akan mencapai tingkat tertinggi dan diperkirakan harga tersebut akan bertahan cukup lama, di sisi lain jika ayam dibiarkan terus berproduksi, dua bulan mendatang masa produksinya akan berakhir, maka pelaksanaan force molting adalah pilihan yang tepat.

Beberapa peternak juga memiliki alasan melakukan force molting karena harga DOC layer yang sedang terlalu tinggi atau sedang sulit untuk didapatkan. Selain itu dikarenakan harga afkir ayam layer yang kurang bagus sehingga harus menunda menjual ayam layer afkirnya untuk kemudian mencari pullet sebagai replacement stock. Jika secara perhitungan ekonomi masih menguntungkan, maka untuk memperpanjang dan mempertahankan produksi telur, salah satu jalan keluarnya adalah dengan melakukan program force molting. Terkadang juga peternak melakukan force molting dikarenakan kondisi farm-nya sempat terserang penyakit yang cukup mengganggu produktivitas sehingga terpaksa harus memperpanjang masa produksi ayam.

Kelebihan dan Kekurangan Force Molting

Proses force molting yang dilakukan pada ayam petelur yang sudah tua memang memiliki beberapa efek positif, di antaranya:

  • Setelah force molting, yaitu ketika bulu baru sudah tumbuh, ayam akan kembali bertelur meski jumlah produksinya tidak setinggi masa bertelur normal. Peningkatan produksi telur biasanya bervariasi sekitar 10-30% dibandingkan jika tidak dilakukan force molting, tergantung status kesehatan dan tingkat cekaman stres yang dialami ayam. Untuk gambaran saja, sebelum force molting selama satu periode yaitu dari umur 20-80 minggu, satu ekor ayam rata-rata bisa menghasilkan 20 kg telur. Sedangkan setelah force molting, ayam hanya mampu memproduksi 11-12 kg telur. Selain itu, ayam yang telah mengalami force molting masa produksinya lebih singkat. Normalnya produksi dimulai dari umur 20 minggu sampai afkir artinya bisa berproduksi selama 60-70 minggu, tetapi setelah proses force molting biasanya ayam akan sanggup berproduksi sekitar 25-30 minggu, kemudian baru diafkir. Proses force molting ini hanya dilakukan satu kali.
  • Kualitas telur lebih baik Kualitas telur yang dihasilkan akan lebih baik, di mana ukuran telur bisa lebih besar/berat dari normal dan warna kerabang lebih baik. Menurut penelitian Widodo (2008), dilaporkan bahwa program force molting memberikan hasil yang memuaskan terhadap kualitas telur. Kerabang telur menjadi coklat kembali dan kualitas kerabang lebih tebal.
  • Feed Intake Walaupun memiliki efek positif namun apabila tidak dilaksanakan dengan tepat dan optimal akan menimbulkan efek negatif dari proses force molting tersebut diantaranya sebagai berikut: – Program ini adalah kondisi dimana ayam akan sengaja dibuat mengalami stres. Sehingga tidak menjamin semua ayam bisa melakukan force molting. – Selama force molting akan terjadi penurunan produksi telur secara drastis atau ayam berhenti bertelur sama sekali, serta terjadi penurunan bobot badan. – Program force molting ini bisa memicu tingkah laku abnormal ayam seperti mematuk-matuk bahkan kanibalisme.Apabila kondisi ayam tidak siap untuk diberikan perlakuan force molting, bisa mengalami kematian karena kondisi tubuh yang lemah. – Program ini membutuhkan waktu yang tidak sebentar jadi memang harus diperhitungkan sesuai kebutuhan dan kondisi pasar. – Adanya biaya tambahan seperti dari biaya pakan, desinfektan, serta persiapan obat-obatan tambahan. – Resiko terinfeksi penyakit hingga kematian

Persiapan dan Penanganan yang Matang

Dalam melakukan program ini ada beberapa hal yang harus diperhatikan agar efek negatifnya bisa diminimalisir, antara lain:

1. Sebelum force molting

  • Ayam harus dipastikan sehat. Jika ada ayam yang tidak sehat, maka harus diafkir (dijual) karena ayam bisa mati ketika force molting dijalankan. Cek status kesehatan ayam dengan melakukan uji titer antibodi di laboratorium. Lebih baik lagi jika sebelumnya ayam telah mendapatkan program vaksinasi sesuai aturan.
  • Sebelum melakukan force molting, sebaiknya peternak melakukan seleksi berat badan ideal ayam. Standar bobot badan ayam yang akan di-force molting harus berkisar 1,9-2 kg dengan usia berkisar 90 minggu atau lebih.
  • Yang perlu diingat adalah 2-3 hari sebelum molting dan selama produki telur masih ada tetap diberikan penambahan kalsium seperti Oyster shells atau sumber lain 4-6 gram per ekor agar tidak kekurangan kalsium pada tulang
  • Ciptakan kondisi Iingkungan kandang yang nyaman dan bersih, pengaturan suhu kandang yang terprogram, dan pengaturan penyinaran cahaya.
  • Tingkatkan biosekuriti. Saat molting biasanya ayam menjadi sangat lemah dan tingkat stresnya tinggi sehingga rentan terserang penyakit. Oleh karenanya jadwal pembersihan dan desinfeksi sebaiknya ditingkatkan juga. Begitu juga desinfeksi kandang. Saat ada ayam pilih desinfektan yang aman, seperti Antisep, Neo Antisep atau Medisep. 2. Selama force molting
  • Vaksinasi yang terprogram dengan baik tidak akan memberikan hasil pencegahan penyakit yang optimal jika tidak didukung dengan pelaksanaan biosekuriti yang ketat selama program. Oleh karena itu, tingkatkan biosekuriti khususnya pada orang, peralatan, dan kendaraan yang berpindah-pindah seperti tim vaksinator, mobil ayam afkir, kotak telur dll.
  • Pastikan air minum selalu tersedia
  • Kondisi kandang harus nyaman (perhatikan kontrol suhu, kelembapan, kadar amonia dan kebersihan kandang)
  • Keluarkan dan bersihkan sisa kotoran (feses dan sisa bulu ayam). Sisa kotoran ayam, baik berupa feses, sisa litter, bulu maupun debu hendaknya dikeluarkan dari kandang dengan cara disapu.
  • 3. Pasca force molting (saat recovery)
  • Berikan multivitamin dan asam amino untuk menjaga ayam tetap sehat dalam keadaan prima guna mencegah mortalitas atau angka kematian pada ayam yang terlalu tinggi. Berikan Vita Stress dan Imustim selama proses molting untuk membantu meningkatkan stamina tubuh ayam dan menurunkan efek stres yang ditimbulkan. Umumnya selama force molting akan timbul kematian akibat proses pemuasaan yang diterapkan pada awal program, terutama pada ayam-ayam yang kondisi awalnya kurang fit. Oleh karena itu, hal utama dalam melakukan force molting harus benar-benar meminimalisir stres layer dari proses pengurangan asupan pakan termasuk intervensi stres dari luar.
  • 4. Setelah program force molting
  • Setelah program force molting berakhir (sudah lebih dari 30 hari), maka ayam bisa diberi ransum komplit dengan porsi normal secara bertahap dan bobot badan akan meningkat kembali.
  • Sedangkan untuk mempercepat pembentukan bulu setelah proses force molting, bisa diberikan suplemen yang mengandung asam amino, vitamin B kompleks, A, D, E dan beberapa mineral yang penting. Pemberian Aminovit, Strong Egg atau Mineral Feed Supplement A sejak hari ke-31 hingga ayam memasuki masa afkir ke-2 diketahui dapat mempercepat pembentukan bulu, menekan efek stres yang dialami ayam dan mempercepat produksi telur dengan kualitas yang lebih baik.
  • Sanitasi tempat minum dan pakan dilakukan dengan mencuci tempat minum dan pakan serta didesinfeksi (Medisep) setiap 2 kali sehari.
  • Lakukan kontrol berat badan ketika setelah program selesai, serta usahakan agar ayam tidak terlalu kurus atau tidak terlalu gemuk karena terlalu banyak makan.  

Force molting hanyalah sebagai alternatif pilihan peternak untuk mengoptimalkan produktivitas ayam. Namun, perlu adanya persiapan yang matang agar tidak menimbulkan dampak negatif dan hasil yang didapat memuaskan. Salam.

Molting Pada Ayam Petelur, Masih Perlukah?
Subscribe To Our Newsletter
We respect your privacy. Your information is safe and will never be shared.
Don't miss out. Subscribe today.
×
×
WordPress Popup Plugin