Bapak Karunia – by email
Apakah boleh melarutkan vitamin serbuk yang yang diberikan melalui air minum dengan cara di-blender? Agar larut sempurna dan tidak ada sisa endapan di air minum. Apakah proses ini dapat merusak kandungan vitaminnya?
Jawab :
Produk vitamin dan obat untuk ayam dalam bentuk sediaan serbuk, salah satu cara pemberiannya adalah melalui air minum. Meskipun ada pula yang diberikan melalui campur pakan. Cara aplikasi ini tentu mengikuti aturan pakai yang tertera pada label. Dalam melarutkan vitamin maupun obat dalam air minum, kualitas air minum berpengaruh terhadap efektivitas maupun kelarutan vitamin dan obat. Oleh karena itu, kualitas air minum menjadi salah satu hal yang patut diperhatikan.
Kualitas air minum yang baik dapat mengoptimalkan kelarutan vitamin dan obat sehingga meminimalkan risiko produk mengendap. Kualitas air minum ayam yang baik dapat dilihat pada Tabel 1. Kualitas air yang tidak baik misalnya kesadahan atau kandungan pH yang tidak sesuai standar dapat berpengaruh terhadap tingkat kelarutan vitamin ataupun obat dalam sediaan serbuk. Jika menggunakan air sadah sebagai pelarut juga akan mengikat senyawa aktif pada obat-obatan antibiotik golongan fluoroquinolon dan tetracycline sehingga memengaruhi efektivitasnya. Serta tingginya cemaran mikroba pada air minum akan memicu munculnya penyakit seperti colibacillosis dan salmonellosis.
Produk vitamin bentuk sediaan serbuk seperti Broiler Vita, Egg Stimulant, Strong Egg, Vita Chicks memiliki kelarutan yang baik dalam air minum ayam. Sehingga pemberian vitamin via air minum tidak meninggalkan endapan. Apabila kandang menggunakan nipple drinker juga dapat menggunakan produk tersebut.
Pemberian vitamin dapat dilakukan 1 kali untuk dosis 1 hari. Dosis dan aturan pakai produk vitamin, dapat disesuaikan dengan leaflet. Pemberian vitamin melalui air minum baiknya habis dikonsumsi ayam selama 6 jam untuk mencegah kerusakan vitamin. Misalnya Broiler Vita dengan dosis 1 gram tiap 2 liter air minum untuk 1000 ekor ayam broiler bobot 0,5 kg. Target konsumsi air 90 ml/ekor/hari maka kebutuhan Broiler Vita dan air sebagai pelarut adalah:
Broiler Vita untuk 1 hari :
= 1 g/2 liter x 0,09 liter x 1000 ekor
= 45 g
Kebutuhan air minum untuk pelarut vitamin:
= 0,09 liter x 1000 ekor x (6/24 jam)
= 23 liter
Broiler Vita 45 gram dilarutkan dalam air minum 23 liter diberikan dalam 1 pemberian sekaligus dengan target akan dihabiskan ayam maksimal selama 6 jam.
Perlakuan menggunakan blender dapat menghasilkan panas yang cukup tinggi. Kondisi ini dapat mempengaruhi kualitas obat maupun vitamin. Panas yang tinggi tersebut dapat merusak kandungan vitamin. Sehingga perlakuan tersebut tidak disarankan. Agar diperoleh kelarutan yang baik, saat proses pencampuran dapat dilakukan secara bertahap. Vitamin dapat dilarutkan terlebih dahulu dalam volume kecil kemudian baru dicampurkan ke dalam air dalam volume besar. Kemudian diaduk hingga tercampur dengan baik. Sebagai pilihan lain dapat pula menggunakan produk vitamin yang berbentuk cair seperti Solvit atau Strong n Fit. Dalam pemberiannya sama yaitu melalui air minum.