Bertepatan dengan Hari Perempuan Internasional pada 8 Maret 2023, Medion bersama PT Cisarua Mountain Dairy Tbk atau yang biasa dikenal dengan Cimory berkolaborasi mengadakan seminar. Cimory merupakan produsen produk makanan dan minuman kemasan berbasis protein di Indonesia. Adapun tujuan diadakannya seminar ini untuk meningkatkan kualitas peternak sapi khususnya memberdayakan istri peternak melalui program milik Cimory, yaitu “1000 Srikandi Peternak Indonesia”.
Seminar diadakan di Medion Cimareme, Padalarang, Bandung mengangkat topik penanganan dampak PMK (Penyakit Mulut & Kuku) dan LSD (Lumpy Skin Disease). Materi disampaikan oleh drh. Astuti Cipardani dan Danastri Cintya, S.Pt sebagai Technical Education & Consultation Medion. Seminar dimulai dengan pemaparan materi yang dibagi ke dalam dua sesi kemudian tanya jawab dan dilanjutkan dengan plant tour Medion Cimareme.
Salah seorang peserta, Taryat, mengatakan bahwa sebagai suami menjadi teredukasi untuk berperan serta dalam meningkatkan pemberdayaan peternak perempuan (para istri) dan menurut beliau kegiatan edukasi seperti ini perlu dilakukan secara berkelanjutan karena materi yang disampaikan sangat bagus dan memotivasi. Melalui seminar ini, Medion berharap para peserta dapat menyebarluaskan informasi dan pengetahuan yang didapatkan ke peternak dan unit lain yang terkait seperti koperasi.
Medion berkomitmen untuk terus memberikan nilai tambah bagi seluruh pemangku kepentingan melalui kolaborasi bidang edukasi yang berkelanjutan. Selain itu, kerja sama ini menjadi bukti nyata konsistensi Medion dalam menjalankan salah satu pilar Medion Peduli, yakni Peduli Pendidikan.